Mengganti mata gergaji (lihat gambar l1−l4)
- Sebelum melakukan semua pekerjaan pada perkakas listrik (misalnya merawat, mengganti alat kerja, dsb.) serta selama transpor dan penyimpanan, keluarkanlah baterai dari perkakas lsitrik. Terdapat risiko cedera apabila tombol untuk menghidupkan dan mematikan dioperasikan tanpa sengaja.
- Pakailah sarung tangan pelindung pada waktu memasang mata gergaji. Terdapat risiko cedera.
- Hanya selalu gunakan mata gergaji dengan kecepatan putaran maksimal yang diizinkan yang lebih tinggi daripada kecepatan putaran tanpa beban dari perkakas listrik.
- Gunakanlah hanya mata gergaji yang sesuai dengan data yang tercantum di panduan pengoperasian dan pada perkakas listrik serta telah diuji menurut peraturan EN 847-1, dan sesuai dengan yang digambarkan.
- Gunakanlah hanya mata gergaji yang dianjurkan oleh produsen perkakas listrik ini dan yang sesuai dengan bahan yang dikerjakan.
- Jangan menggunakan mata gergaji berbahan baja HSS (High-speed Steel). Mata gergaji dari bahan ini mudah patah.
- Buka tuas penjepit (39) lalu lepaskan tutup pelindung (3) dari alur pada pemegang pelindung atas (4).
- Putar sekrup pengunci (38) dengan ujung kunci ring (9) hingga maksimal ke arah putaran "Membuka" dan angkat sisipan meja (25) dari batang alat. Gunakan lubang gagang (48) untuk memudahkan pengangkatan.
- Putar engkol (15) searah jarum jam hingga maksimal sehingga mata gergaji (26) berada pada posisi setinggi mungkin di atas meja potong.
- Putar mur penjepit (49) menggunakan kunci ring (9) dan tarik tuas pengunci poros (50) secara bersamaan hingga terkunci.
- Tarik dan tahan tuas pengunci poros dan lepaskan mur penjepit dengan memutarnya berlawanan arah jarum jam.
- Lepas flensa penjepit (51).
- Lepas mata gergaji (26).
- Jika perlu, bersihkan dahulu semua komponen yang akan dipasang sebelum melakukan pemasangan.
- Pasang mata gergaji baru pada flensa dudukan (52) poros perkakas (53).
Catatan: Jangan menggunakan mata gergaji yang terlalu kecil. Celah radial antara mata gergaji dengan pemegang pelindung atas (riving knife) tidak boleh lebih dari 3 − 8 mm.
- Saat memasang mata gergaji, pastikan arah pemotongan gigi (arah panah pada mata gergaji) sesuai dengan arah panah pada pemegang pelindung atas !
- Pasang flensa penjepit (51) dan mur penjepit (49).
- Putar mur penjepit (49) menggunakan kunci ring (9) dan tarik tuas pengunci poros (50) secara bersamaan hingga terkunci.
- Kencangkan mur penjepit dengan memutarnya searah jarum jam.
- Masukkan sisipan meja (25) di atas pemegang pelindung atas (4) ke dalam batang alat. Putar sekrup pengunci (38) dengan ujung kunci ring (9) hingga maksimal ke arah putaran "Menutup".
- Pasang kembali tutup pelindung (3).